Lebatkan mangga dengan TGH

Anda Bertanya : Saya petani mangga di Pemalang, tapi kebun saya kurang produktif, pertanyaan saya :

  1. Bagaimana aplikasi dan dosis pemupukan, serta penggunaan Pupuk Tiens Golden Harvest agar mangga produktif
  2. Apakah penyerbukan buatan bisa dilakukan misalnya dengan hormone, bagaimana caranya?

Fakhtur Rohmana, Jawa Tengan, Kec. Pemalang

Kami Menjawab :

  • Mangga yang tidak produktif bisa disebabkan beberapa hal misalnya karena daun terlalu lebat, jarak tanam terlalu rapat, tanaman keracunan air tanah yang asin atau penyerbukan yang tidak sempurna. Walaupun demikian coba beri pupuk NPK (16-16-16) biru (mutiara) sebanyak 0,25-1,0 kg per pohon (tergantung besar dan umur tanaman). Kemudian 5 hari setelah penggunaan pupuk NPK gunakan pupuk Tiens Golden Harvest (TGH) dengan cara menyiram pada lobang yang disediakan, dosis 250cc perlobang, 1 liter pupuk TGH dicampur dengan air 50liter. Baca Panduan Teknis Penggunaan TGH jilid 2.

  • Penyerbukan buatan pada mangga tidak perlu dilakukan. Penyerbukan lebih baik alami, karena lebih murah. Namun yang perlu diperhatikan adalah lalat hijau atau lalat madu jangan sampai berada dikebun. Pemeliharaan lebah madu di kebun sangat dianjurkan. Apabila ingin menyemprotkan hormon, dapat dicoba hormone ANA (Asam Naftalen Asetat) konsentrasi 100ppm (100mg/liter air) dapat disemprotkan pada saat bunga mekar (tiap tandan bunga disemprot sampai basah), Trubus 452 . NAA dapat dibeli ditoko pupuk pertanian.

14 Tanggapan so far »

  1. 1

    zain said,

    kalau pd tanaman cabe, disemprotkan ke tanahnya saja atau ke pohonnya jg,,,,,

  2. 3

    mas lilik said,

    saya mau tanya ,bagaimana caramengatasi pohon mangga yang sudah terkena rayap,mohon penjelasanya ,

  3. 4

    ta said,

    dulu ayah saya menanam mangga cukup banyak , tapi batangnya bolong2 di makan ulat, lalu kering dan patah. bagai mana cara menanggulanginya?

    • 5

      wah saya memang tidak ahli disini pak, tetapi saya pernah baca bahwa :
      Untuk mengatasi kutu (cikade) ketika pohon mangga berbunga atau untuk mengatasi serangan lalat buah, petani melakukan pengasapan yaitu dengan cara membakar baik sampah, daun-daun dan ilalang atau rumput

      tepat di bawah pohon mangga yang sedang berbunga atau berbuah tersebut. Asap dari pembakaran itulah yang diyakini dapat mengusir kutu bunga atau lalat buah. Batang pokok buah mangga dipaku atau dilukai dengan cara dicacah, ini bertujuan untuk merangsang pembungaan, sehingga diharapkan pohon mangga dapat berbuah lebat. Ada juga sebagian petani yang percaya bahwa dengan mengikat batang pokok buah mangga dengan alang-alang maka bunga mangga tidak akan mudah rontok atau gugur.

  4. 6

    tetiansari said,

    ass mau tanya kenapa pohon mangga sy susah berbuah dan kalau berbuah …buahnya suka ada ulatnya …tks

  5. 7

    assalamu’alaikum bapak eric…
    mengapa pupuk ini masih membutuhkan pupuk kimia pak? dan tidak bisa berdiri sendiri?????

    terima kasih bapak..

    • 8

      Ia Pak Ichsan Syahril… Memang harus membutuhkan. Tapi tujuannya akan mengurangi penggunaan pupuk kimia pak. Dikutip dari trubus bahwa Jumlah produk pupuk hayati yang beredar itu jauh lebih banyak ketimbang 2005 (5 merek). Menurut Prof Dr Ir Tualar Simarmata MS ini fenomena menarik. ‘Banyak beredarnya pupuk hayati menunjukkan semakin baiknya kepedulian masyarakat pada lingkungan,’ kata dosen Jurusan Tanah Fakultas Pertanian Universitas Padjadjaran di Jatinangor, Sumedang, Jawa Barat.

      Selain ramah lingkungan, seabrek manfaat melekat pada pupuk hayati. ‘Pupuk hayati membantu meningkatkan pengambilan hara oleh tanaman dari dalam tanah atau udara.

      tapi perlu diingat peningkatan itu tak bisa lepas dari pemakaian pupuk organik,’ ujar Tualar. Harap mafhum mikroba pada pupuk hayati umumnya bersifat heterotrof-perlu senyawa organik untuk hidup. Pupuk hayati sendiri berperan memfasilitasi ketersediaan unsur hara.

      Hal senada disampaikan Dr I Nyoman Pugeg Aryantha, dosen Jurusan Mikrobiologi Sekolah Ilmu dan Teknologi Hayati ITB. ‘Bahan organik membuat tekstur tanah gembur sehingga mampu menahan air dan menjaga kelembapan. Kelembapan penting bagi kehidupan mikroba, apalagi tubuh mikroba itu sebagian besar terdiri dari air,’ kata ahli mikroba dari Melbourne University di Australia itu.

      Mikroba memang menjadi komponen utama di dalam pupuk hayati. Biasanya produsen akan mencantumkan jenis-jenis mikroba yang dipakainya di label produk. Mikroba yang lazim dipakai jenis nonsimbiotik seperti azotobacter dan azospirillum. Keduanya merupakan bakteri penambat nitrogen. Jenis lain yang digunakan adalah Streptomyces sp dan Lactobacillus sp. Yang disebut terakhir menghasilkan enzim selulosa yang membantu penguraian bahan organik sehingga unsur hara tanah meningkat.

  6. 9

    Richard Wattimena said,

    Met Pagi, Saya richard saat ini berdomisili di Balikpapan.

    Di halaman rumah saya yang berada di Ambon saya tanami dengan beberapa pohon mangga dan rambutan. Saat ini umur tanaman saya rata2 3 – 4 tahun. Pada musim bunga kemarin sebagian bunga mangga saya rontok/gugur, adapun tersisa sikitar 15 % yang tersisa sampai membentuk buah, namun buah itu juga tidak bertahan lama akhirnya semua rontok / gugur juga.
    Sebagai informasi bahwa : Kondisi tanah agak berpasir, berwarna hitam. Mangga & beberapa jenis tanmana lain tumbuh subur juga.

    Yang ingin saya tanyakan :
    1. Bagaimana cara perawatan Mangga yang baik.
    2. Bagaimana Pupuk yang harus saya gunakan ( Jenis & Dosis) serta kapan harus diaplikasikan.
    3. Bagaimana supaya mangga saya itu bisa berbuah lebat dan besar.
    4. Adakah cara teknis yang dilakukan sehingga Mangga dapat berbuah tanpa mengenal musim buah. (Pernah saya membaca tulisan tentang itu tapi tidak dijelaskan carannya).

    Demikian beberapa hal yang dapat saya sampaikan, mohon bantuannya untuk dapat menjelaskan beberapa pertanyaan saya.

    Atas bantuannya saya ucapkan terima kasih.

    Salam
    Richard

  7. 10

    Mustanto said,

    Dengan hormat,
    Saya dirumah mempunyai bermacam macam tanaman buah seperti mangga,rambutan,jambu air,jambu merah,kelengkeng,nangka,belimbing,pisang,sirsak dan jeruk nipis yg jadi masalah sy adalah:
    -Belimbing kembang banyak setelah beberapa hari rontok (artinya ngak jadi buah)
    -Mangga sama kembang ngak jadi buah.
    -Rambutan ada 2 pohon rapiah&binjai yg binjai buah lebat normal (tdk dikasih Tiens tetapi yg rapiah sy kasih tiens larinya keDAUN luar biasa lebatnya daunnya besar besar tetapi tdk berkembang yg biasanya berbuah lebat.
    Pertanyaan saya salah dimana ?
    Mohon penjelasan informasi selama ini sy pakai pupuk kandang kotoran kambing,sy baru coba pupuk tiens golden harvest 2 jerigen(2ltr).
    Terima kasih,

    salam,

    mustanto
    email :mustanto@telkom.co.id
    Phone :0251-7149555

    • 11

      Oh ya pak Mustanto…
      terimakasih sudah berkunjung di website kami http://tiensgoldenharvest.co.cc

      >>Dengan hormat,
      >>Saya dirumah mempunyai bermacam macam tanaman buah seperti mangga,rambutan,jambu air,jambu merah,kelengkeng,nangka,belimbing,pisang,sirsak dan jeruk nipis

      Oh gitu pak Mustanto… ya… kayaknya bapak Mustanto hobby dengan tanaman ya pak.

      >>yg jadi masalah sy adalah:
      >>-Belimbing kembang banyak setelah beberapa hari rontok (artinya ngak jadi buah)

      Oh gitu ya pak Mustanto…
      apakah ini setelah menggunakan Golden Harvest, jdnya bisa seperti ini?

      >>-Mangga sama kembang ngak jadi buah.

      Kemungkinan pupuk untuk buahnya kurang seperti NPK

      >>-Rambutan ada 2 pohon rapiah&binjai yg binjai buah lebat normal (tdk dikasih Tiens tetapi yg rapiah sy kasih tiens larinya keDAUN luar biasa lebatnya daunnya besar besar tetapi tdk berkembang yg biasanya berbuah lebat.

      Oh gitu.. gimana dengan bunganya apakah ada?
      itu bisa terjadi, karena memang efek dari TGH akan langsung kelihatan di daun. Untuk itu ibu harus segera melakukan pemupukan untuk buah.

      >>Pertanyaan saya salah dimana ?

      >>Mohon penjelasan informasi selama ini sy pakai pupuk kandang kotoran kambing,sy baru coba pupuk tiens golden harvest 2 jerigen(2ltr).

      Saran saya tetap gunakan pupuk kandang (kotoran sapinya) tetapi perlahan ibu coba kurangi dan imbangi dengan TGH (Tiens Golden Harvest), jangan spontan, karena akan ada pola perubahan. Dan TGHnya tetap diberikan 1 kali 2bulan. Untuk catatan, jangan digunakan TGH tanpa pendamping pupuk lain, karena TGH bukan pupuk pengganti. Tetapi untuk membantu mengurangi penggunaan pupuk yang lain (kimia & kandang)

      >>Terima kasih,

      Demikian pak, atas perhatiannya diucapkan terimakasih.
      sama-sama pak. semoga bermanfaat.

      salam,

  8. 12

    Leonardus Wisendha said,

    Pak Eric, saya berdomsili di Jakarta Barat, saya baru saja menanam pohon mangga, tingginya masih +/- 30 Cm, bilangnya pohon ini hasil perkawinan, bukan cangkokan. Saya tanam dipekarangan rumah depan, yang bertanah merah. Dan saya sudah menggali tanah ukuran satu meter kubik lalu diisi dengan tanah hitam yang sudah dicampur pupuk kandang sapi. Setiap hari disiram dan sekarang sudah tiga minggu. Bilangnya harus tunggu s/d enam bulan, supaya akar2nya berkembang kuat dulu, sampai tinggi pohon menjajdi tiga kali lipat. Setelah itu baru dikasihkan pupuk NPK 16/16/16 Mutiara setiap minggu, tersu sampai berdaun lebat dan berbunga. Bila sudah ber bungan NPK tsb harus di setop. DAn pohon dibiarkan berkembang sampai berbuah sendiri.

    Saat ini belum kelihatan peningkatan batangnya, baru kelihatan perkembangan daun muda saja. Pertanyaan saya, apakah sekarang perlu dikasihkan TiensGolden Harvest? Atau tunggu enam bulan terlebih dahulu seperti yang diusulkan diatas?

    Terima kasih

  9. 13

    Mama Ridho said,

    Bagimana cara pemupukan mangga yg br di tanam,dan seberapa dosis nya,mohon penjelasan…Ni demen tanam mg utuk penghijaun,buah,taman atas bantuanya trim…

    • 14

      Selamat malam Mama Ridho..

      senang sekali membaca pertanyaan Mama Ridho…
      disaat sekarang ini ibu masih sempat-sempatnya seorang ibu untuk bertani
      Oke ibu, penggunaan TGH untuk Mangga dapat dilakukan dengan cara :

      1. campurkan 1 liter pupuk TGH dengan air 50 liter, kemudian siramkan pupuk kemasing-masing pohon mangga dengan uk. 1liter setelah dicampur, artinya 50 liter ini cukup untuk 50pohon.
      2. Lakukan penyiraman disekitar pohon mangga, 20 cm dari pohonnya keliling…
      3. sebelumnya tanahnya tolong di gemburkan dulu supaya lebih gampang untuk diserap oleh tanaman.
      4. Jika menggunakan pupuk kimia seperti Urea, NPK mohon diberikan jarak 5hari setelah menggunakan TGH
      5. Jangan menggunakan air pam sebagai campuran pupuk TGH karena ada kaporit.

      Saran kami jika ingin cepat melihat hasil dari pupuk TGH, gunakan untuk tanaman muda yang umurnya 3bulan atau 6bulan.
      Untuk mangga juga cukup bagus, tetapi karna terkadang orang ngak sabaran menunggu hasil, tetapi pasti hasilnya baguslah.

      Mama Ridho berani mencoba?
      Maaf, tau dari mana TGH?

      salam
      eric / 0819-3370-3356


Comment RSS · TrackBack URI

Tinggalkan komentar